twitter toko alat pijat kaki kaupuntur massager

Rabu, 23 Oktober 2013

Jelajah Jatinegara 2013 : 1. Bangunan Bersejarah, 2. Rumah Ibadah, 3. Kuliner Tempo Doeloe

Kawasan Tua Jatinegara - Jakarta Timur
Keterangan
Komunitas pecinta seni, peninggalan-peninggalan sejarah dan warisan budaya bangsa melalui tindakan nyata, Love Our Heritage (LOH) mengajak sahabat-sahabat LOH berkunjung ke kawasan tua di Jatinegara – Jakarta Timur untuk menjelajahi kawasan bersejarah, mengamati peninggalan-peninggalan bersejarah, termasuk ke rumah-rumah ibadah unik yang telah berusia ratusan tahun, sambil menambah wawasan kuliner khas di sana. Walking tour dari pagi hingga siang hari ini akan menjadi kenangan tersendiri bagi para peserta, karena akan memperoleh banyak kearifan masa lalu yang dapat dijadikan sebagai bahan pelajaran hidup untuk menjalani masa depan.

Nama Jatinegara berasal dari kata Jatina Nagara yang bermakna lambang perlawanan Kesultanan Banten terhadap kolonial Belanda pada masa itu. Jatinegara memang diketahui sebagai kawasan pemukiman para pangeran kesultanan Banten. Pada tahun 1661, seorang guru agama Kristen dari Banda, Maluku bernama Cornelis Senen membeli tanah di tepian sungai Ciliwung yang kelak dikenal sebagai daerah Meester Cornelis atau Mester. Di masa penjajahan Jepang, nama yang berbau Belanda itu diganti menjadi Jatinegara hingga kini.

Kawasan Jatinegara di Jakarta Timur bagi sebagian warga kotanya mungkin hanya dikenang sebagai lokasi stasiun KA Jatinegara yang padat lalu-lintasnya. Namun di balik kesibukan wilayah ini, di sinilah peserta bisa mengamati banyak bangunan-bangunan peninggalan masa lalu yang bahkan telah berusia ratusan tahun, menyusuri gang-gang kecil yang terdapat situs-situs bersejarah, bahkan menjelajahi Pasar Lama – salah satu dari beberapa pasar yang terdapat di sana - yang membentuk budaya unik masyarakat setempat.

Yuk kita rame-rame bergabung dalam tur istimewa ini.


“Jelajah Jatinegara 2013 : 1. Bangunan Bersejarah, 2. Rumah Ibadah, 3. Kuliner Tempo Doeloe”

Hari/ Tgl : Sabtu, 2 November 2013
Waktu : 07.30 – 14.00 WIB
Lokasi : Meeting point di Stasiun Kereta Api Jatinegara - Jakarta Timur

Susunan Acara:

07.30 – 08.00 Registrasi ulang di Stasiun KA Jatinegara – Jakarta Timur
08.00 – 08.30 Mengunjungi dan mengamati Stasiun KA Jatinegara
08.30 – 09.00 Melihat Gedung ex Kodim 0505
09.00 – 09.10 Menuju Klenteng / Bio Shia Djin Kong
09.10 – 09.40 Mengunjungi Klenteng / Bio Shia Djin Kong
09.40 – 09.55 Menuju Mesjid Jami’ Al-Anwar
09.55 – 10.25 Mengunjungi Mesjid Jami’ Al-Anwar
10.25 – 10.40 Menuju SMP Negeri 14, Jakarta Timur sambil melewati Jakarta Germ Center
10.40 – 11.00 Mengunjungi SMP Negeri 14, Jakarta Timur
11.00 – 11.15 Menuju bekas parit pertahanan sisa benteng di Jatinegara
11.15 – 11.30 Melihat bekas parit pertahanan sisa benteng di Jatinegara
11.30 – 12.00 Menyaksikan Viaduct Jatinegara dan Gereja Koinonia
12.00 – 12.10 Melihat Gado-Gado Jatinegara (Gado-Gado, Laksa Ayam, Mie Selat, Ketoprak dan lain-lain) 
12.10 – 12.20 Menyaksikan bangunan-bangunan tua khas Pasar Lama 
12.20 – 12.25 Menuju Vihara Amurva Bhumi
12.25 – 13.00 Kunjungan ke Vihara Amurva Bhumi
13.00 – 14.00 Istirahat, Makan Siang dan Kuiz Berhadiah


* Acara dapat berubah sesuai kondisi di lapangan. 

Registrasi HANYA Rp 75.000,- (Tujuh puluh lima ribu rupiah saja!)*, termasuk :
1. Tour Guide
2. Perizinan-perizinan
3. ID Card
4. Sinopsis
5. Snack pagi dan air minum dalam kemasan
6. Paket makan siang


Info Lebih Lanjut :

Ferry Guntoro 083896227272
Adjie Hadipriawan 0818724483/ 02198992030
Amel Gunawan 08128220770
Putu Dinar 081314007607

DAFTAR SEKARANG...! Peserta Terbatas untuk 50 Orang !!

Pembayaran dapat ditransfer ke :
ACCOUNT BCA : # 521 500 7780 - A/N. Amelia Devina
Pastikan menyertakan 3 digit nomor handphone anda saat membayar.
Misalnya nomor hp anda +62815 8551 0698, maka silakan transfer sejumlah Rp.75.698,-
Konfirmasi pembayaran Anda. sertakan NAMA, NOMOR HP, E-MAIL, jumlah orang yang mendaftar, dapat melalui :
a. Kirim sms ke 0813 1400 7607 (Putu) / 0815 8551 0698 (Amelia).
b. Kirim e-mail ke loveourheritage@gmail.com dengan subjek “Jelajah Jatinegara 2013”
c. Kirim fb message ke fb grup Love Our Heritage dengan subyek “Jelajah Jatinegara 2013”.
Pendaftaran dan konfirmasi pembayaran PALING LAMBAT kami terima pada hari Kamis, 31 Oktober 2013.

Ketentuan untuk para peserta:
- Memakai pakaian yang sopan dan tidak mengenakan celana pendek, rok pendek atau legging karena akan memasuki rumah ibadah. 
- Memakai alas kaki yang nyaman untuk walking tour.
- Membawa payung atau topi, handuk, sunblock dan obat-obatan pribadi.

NB : Informasi di atas dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kondisi di lapangan. SELURUH KEUNTUNGAN digunakan sebagai amal untuk kegiatan-kegiatan sosial, pelestarian seni, budaya dan peninggalan-peninggalan sejarah yang diadakan oleh komunitas LOVE OUR HERITAGE.
Let's check it out together & Have Fun!!
Follow us on twitter @loveourheritage
THANK YOU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar